Akhirnya Manchester United ku pun melaju ke final Liga Champion secara berturut-turut setelah tahun lalu menjadi yang terbaik dengan menjuarai Liga Champion. Congratulation Sir Alex.., Congratulation The Red Devils army..
Tampil dengan kekuatan penuh, dengan menurunkan Park Jisung sebagai starting lineup yang pada leg satu tidak diturunkan justru membuka gol pertama United pada menitke-8 pertandingan berjalan, hasil assist dari CR7 Cristiano Ronaldo. Berada di bawah tekanan, Arsenal mencoba lebih menguasai pertandingan. Namun sayang, he.. ternyata

Baru kali ini rasanya aku puas melihat kemenangan United atas Arsenal. Mengapa? Ya ialah.. Masalahnya, belum pernah sekalipun Manchester United unggul atas Arsenal di Emirates stadium. Ternyata mitos itu sudah terpecahkan, dan United berhasil mengangkangi Arsenal.
Pada menit ke-61 kembali CR7 menambah keunggulan United. Fantastis.. Lewat sebuah serangan balik yang mematikan (deadly counter attack) kerjasama antara Park Jisung membawa bola solo run dari tengah lapangan, lalu di passing ke kiri kepada Rooney, yang tanpa menunggu lama langsung mengumpan bola menyusur tanah tepat kepada Ronaldo yang tak mampu dikawal bek Arsenal. Golll... Keunggulan yang tak mungkin lagi dikejar Arsenal.
Namun sayang, ketika pertandingan memasuki menit-menit terakhir Darren Fletcher diganjar kartu merah oleh wasit Rossetti asal Italia karena melanggar Cesc Fabregas di kotak penalti United. Penalti sukses dieksekusi Van Persie. Kedudukan akhir pun ditutup dengan skor 3-1 untuk Manchester United. Sekali lagi, Manchester United melaju ke final Liga Champion musim 2008-2009 dengan membungkam Arsenal 4-1. Manchester United Forever.....
Related Post:



0 comment:
Post a Comment